Babe on the Spot: Nadira Adnan
Posted on 17 May 2021
Kenalan yuk sama Nadira Adnan! Featured Seller terbaru kami ini adalah seorang aktris dan penyanyi yang juga baru saja mendapatkan gelar ilmu kedokteran. Closet Nadira berisi banyak pakaian berwarna netral, tapi juga dilengkapi dengan pakaian unik berwarna terang untuk menambahkan pop of color dan unsur glamour pada gaya busananya. Yuk, intip style Nadira Adnan melalui 5 outfit yang bisa kamu tiru untuk aktivitas sehari-harimu!
A Pop of Orange
Dalam kondisi pandemi seperti ini, mungkin kita belum bisa traveling, tapi gak ada salahnya kalau kamu masih tampil cute untuk musim panas! Outfit ini cocok banget nih untuk kamu yang kangen liburan. Dengan crop top berwarna orange cerah, kamu bisa memberi summer vibes dan juga mengimbangkannya dengan celana panjang wide leg dan coat agar tetap hangat ketika sudah mulai windy. Seperti Nadira Adnan, kamu bisa membuat casual look ini lebih playful dengan memadukan sepatu putih dan tas pink sebagai pelengkap outfit ini!
Pretty in Paris
Masih merasa terinspirasi dengan holiday vibes? Here’s another outfit for your next vacation. Nadira Adnan juga sering mengenakan outfit yang bergaya simple but classy, seperti yang satu ini dengan kemeja putih dan celana hitam. Untuk menambahkan unsur classy, kuncinya berada di aksesoris. Padukan outfit ini dengan handbag dan belt hitam dengan aksen emas dan imbangkan dengan kacamata hitam berwarna clear. Kamu juga bisa memakai boots berwarna burgundy untuk melengkapi outfit ini dengan pop of color!
Soft Glam
Look yang satu ini didedikasikan kepada kamu yang pecinta outfit monokrom, tapi ingin menambahkan sedikit kesan glamour. Untuk ini, kamu bisa menggunakan shiny gold earrings seperti Nadira. Jika kamu ingin menghindari penampilan yang terlalu polos, pilihlah atasan putih dengan detail unik, seperti atasan dari Love, Bonito ini yang memiliki lapisan mesh dan dapat dipasangkan dengan celana panjang putih. Lengkapi outfit ini dengan menambahkan handbag dan sepatu berwarna netral gelap untuk memberi aksen sleek and sophisticated.
Calm in Neutrals
Selanjutnya, ayo ambil inspirasi dari outfit Nadra Adnan yang satu ini untuk melakukan aktivitas sehari-hari! Kamu selalu bisa mengandalkan atasan putih dengan celana beige. Sepatu sneakers juga merupakan staple yang dapat membantumu kesana kemari dengan mudah. Tentunya, kamu juga bisa accessorize dengan gold earrings dan shoulder bag favoritmu untuk melengkapi #OOTD ini dan tampil lebih stylish lagi.
Subtle Green
Yang terakhir adalah outfit kasual yang terkesan gelap, tapi sebenarnya sedikit berwarna. Untuk kalian yang lebih comfortable dengan baju yang nggak berwarna terang, this outfit is for you! Gunakan tartan shirt berwarna merah dan hijau gelap sebagai luaran untuk crop top abu-abu-mu. Lalu, pasangkan dengan celana panjang hijau halus yang senada dengan baju luaranmu. Terakhir, lengkapi outfit ini dengan tas kecil dan sliders, dan kamu sudah siap untuk a casual day out!
Sudah siapkah kamu untuk tampil stylish seperti Nadira Adnan? Semua outfits di atas bisa langsung kamu pesan melalui website Tinkerlust, lho! Selain itu, berbagai barang-barang preloved Nadira Adnan lainnya baru saja live di Tinkerlust. Yuk, buruan check out closet Nadira sebelum kehabisan!